Manunggal Bersama Rakyat, Kodim 0828/Sampang Gelar Karya Bakti TNI Semester II TA. 2023

Sampang – TNI akan terus berkomitmen dalam semangat kemanunggalannya bersama rakyat untuk melaksanakan pembangunan baik secara fisik maupun non fisik demi kemajuan bangsa dan kesejahteraan masyarakat.

Dalam rangka program karya bakti TNI semester II tahun 2023, personil Kodim 0828/Sampang bersama masyarakat melakukan gotong royong pembangunan rehab Musholla Al Ustmani milik ustad Haniri yang berada di Dusun Torjun Timur, Desa Torjun, Kec. Torjun, Kab. Sampang.

Dengan semangat gotong royong yang luar biasa anggota Kodim 0828/Sampang bersama masyarakat saling bahu membahu mengerjakan pembangunan masjid tersebut agar cepat selesai dan bisa digunakan untuk beribadah.Sementara itu, Pasi Ter Kodim 0828/Sampang Kapten Inf Darminto menyampaikan, bahwa kegiatan ini selain bertujuan untuk membangun infrastruktur agar bermanfaat bagi warga sekitar, juga demi mempererat hubungan baik antara TNI dan masyarakat.

“Melalui kegiatan karya bakti ini akan terjalin kerjasama yang baik antara TNI dengan masyarakat di wilayah teritorial Kodim 0828/Sampang, sehingga diharapkan kemanunggalan TNI Rakyat semakin kuat”, ujarnya saat dikonfirmasi secara terpisah.

Lebih dari itu, menurutnya kegiatan ini merupakan momentum yang sangat tepat untuk menumbuhkan, melestarikan dan mengembangkan budaya gotong royong kepada masyarakat, agar jangan sampai luntur”, bebernya.“Kami berharap dengan pembangunan rehab Musholla ini nantinya dapat menjadi sarana untuk mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Kemudian, dengan turut hadir dalam pembangunan itu, TNI akan selalu dicintai dan mendapat tempat di hati rakyat”, tegasnya