Wujudkan Wilayah Kondusif, Babinsa Koramil 0828/08 Laksanakan Komsos di Bire Timur

Sokobanah – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0828/08 Sokobanah, Serma Kholidin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Bire Timur, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang. Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus mendengarkan aspirasi serta permasalahan yang dihadapi warga desa. Serma Kholidin dalam kesempatan tersebut juga memberikan motivasi kepada warga untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

BACA JUGA  Pantau Situasi Pasar Tradisional, Babinsa Pangarengan Komsos Dengan Pembeli Dan Pedagang
“Komsos adalah sarana penting untuk menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat. Selain untuk mengetahui kondisi dan situasi wilayah, kami juga ingin memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan,” ujar Serma Kholidin. Warga Desa Bire Timur menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu memecahkan berbagai persoalan. Dalam pertemuan ini, sejumlah warga menyampaikan beberapa keluhan terkait kondisi jalan dan akses pelayanan umum di desa tersebut.
BACA JUGA  Pasukan Kodim Sampang Siap Tempur: Menuju HUT TNI ke-79 di Monas
Serma Kholidin pun berjanji akan meneruskan keluhan warga kepada pihak terkait agar dapat segera ditindaklanjuti.

Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah serta mendukung pembangunan di desa.