Notice: Trying to get property 'post_title' of non-object in /home/kodi1989/public_html/wp-content/plugins/elementor/core/isolation/elementor-adapter.php on line 28
Sinergi Peduli Pangan: Babinsa dan Kecamatan Banyuates Gelar Gerakan Pangan Murah untuk Rakyat - Fokus Siar News

Deprecated: Fungsi wp_get_loading_attr_default tidak berlaku lagi sejak versi 6.3.0! Gunakan wp_get_loading_optimization_attributes() sebagai penggantinya. in /home/kodi1989/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121

Sinergi Peduli Pangan: Babinsa dan Kecamatan Banyuates Gelar Gerakan Pangan Murah untuk Rakyat

Banyuates— Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau, Babinsa Koramil 0828/09 Banyuates, Sertu Widodo, bersama jajaran Dinas Kecamatan Banyuates melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) pada hari ini di halaman Kantor Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini difokuskan pada penjualan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) kepada masyarakat dengan harga yang lebih terjangkau dibanding harga pasar. Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam menstabilkan harga bahan pokok sekaligus meringankan beban masyarakat di tengah fluktuasi harga pangan.

BACA JUGA  Babinsa Serda Agus Dampingi Jalan Santai, Jaga Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas di Torjun
Sertu Widodo menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergitas antara aparat kewilayahan dan pemerintah daerah dalam mendukung program-program kesejahteraan rakyat. “Kami hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam aspek keamanan, tetapi juga dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan. Melalui GPM ini, kami ingin memastikan masyarakat bisa mendapatkan akses pangan dengan harga yang terjangkau,” ujar Sertu Widodo.
BACA JUGA  Panen Raya Padi Serentak di Sampang: TNI, Pemerintah, dan Petani Sambut Presiden RI Lewat Zoom Meeting
Masyarakat terlihat antusias memanfaatkan momen ini. Sejumlah warga mengaku terbantu dengan adanya GPM karena dapat membeli beras berkualitas dengan harga yang lebih murah. Selain itu, pihak Kecamatan Banyuates juga menegaskan komitmen mereka dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui kegiatan-kegiatan serupa yang akan terus dilaksanakan secara berkala.

BACA JUGA  Babinsa Posramil 0828/13 Pangarengan Ajak Siswa SDN Apa'an 2 Bersatu Lawan Bullying

Kegiatan GPM ini diharapkan mampu menjaga stabilitas harga pangan di wilayah Banyuates serta menjadi sarana mempererat hubungan antara aparat pemerintah, TNI, dan masyarakat.