Warning: Attempt to read property "post_title" on null in /home/kodi1989/public_html/wp-content/plugins/elementor/core/isolation/elementor-adapter.php on line 28
Babinsa Koramil Omben Dampingi Penyaluran Makan Bergizi Gratis di SDN Karang Gayam - Fokus Siar News

Deprecated: Fungsi wp_get_loading_attr_default tidak berlaku lagi sejak versi 6.3.0! Gunakan wp_get_loading_optimization_attributes() sebagai penggantinya. in /home/kodi1989/public_html/wp-includes/functions.php on line 6131

Babinsa Koramil Omben Dampingi Penyaluran Makan Bergizi Gratis di SDN Karang Gayam

Sampang— Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi dan kesehatan anak-anak sekolah, Babinsa Koramil 0828/03 Omben Sertu Nasirudin turut serta mendampingi kegiatan penyaluran Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemerintah yang bertujuan untuk menekan angka stunting serta meningkatkan semangat belajar siswa melalui penyediaan makanan bergizi di sekolah-sekolah dasar.

BACA JUGA  Menapak Asa dari Batu Karang: Satgas Pra-TMMD Kodim Sampang Gali Harapan Lewat Pembangunan Tandon Air
Sertu Nasirudin menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan sosial seperti ini merupakan bentuk kepedulian terhadap generasi penerus bangsa. “Kami siap mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi anak-anak di wilayah binaan,” ujar Sertu Nasirudin. Selain mendampingi proses penyaluran, Babinsa juga turut membantu memastikan makanan yang dibagikan memenuhi standar kebersihan dan gizi. Para siswa tampak antusias dan senang menerima menu bergizi yang disiapkan oleh pihak sekolah bekerja sama dengan pemerintah desa dan dinas terkait.
BACA JUGA  Satgas TMMD & Rakyat Menyatukan Tekad: Plamir Tembok Rumah Pak Sahruji Demi Asa Baru di Batu Karang
Danramil 0828/03 Omben Letda Inf Murakip menambahkan bahwa kegiatan ini menjadi bentuk sinergi antara TNI dan pemerintah daerah dalam menciptakan masyarakat yang sehat dan kuat. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh positif dan terus berlanjut demi generasi muda yang sehat, cerdas, dan berkarakter,” ujarnya.

BACA JUGA  Babinsa Sreseh Gelar Wasbang di SDN 1 Sreseh, Tanamkan Nilai Pancasila dan Nasionalisme pada Siswa

Dengan adanya program Makan Bergizi Gratis, diharapkan dapat meningkatkan perhatian dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya asupan gizi seimbang bagi anak usia sekolah di wilayah Kecamatan Omben.