Sasaran Babinsa Sampang Gotong Royong Bangun Akses Jalan Desa

Bertempat di Desa Kamoning Kecamatan Sampang Kabupaten Sampang dilaksanakan gotong royong dengan sasaran perbaikan jalan rusak dengan semenisasi sepanjang 100 meter, Gotong royong tersebut melibatkan masyarakat dan personel babinsa Koramil 0828/01 Sampang.

Babinsa Desa Kamoning koptu Roni dengan dibantu masyarakat desa setempat, melakukan gotong perbaikan jalan Semenisasi kampung, yang merupakan akses jalan masuk ke lahan persawahan.

Kondisi jalan dengan aspal yang rusak, serta kondisi musim penghujan, mengakibatkan banyak terjadi genangan air, sehingga kondisi jalan yang menjadi berlumpur dan licin. Keadaan tersebut sangat memprihatinkan bagi masyarakat Desa kamoning dalam melakukan aktifitas kesehariannya.

Dengan semangat dan motivasi ingin membantu kesulitan masyarakat desa binaannya, Koptu Roni mengajak masyarakat Desa kamoning khususnya warga untuk melakukan Karya bhakti penyemenan jalan semenisasi yang menjadi akses kebutuhan bagi masyarakat di wilayah tersebut dalam membawa hasil pertaniannya. sehingga membantu kelancaran aktifitas masyarakat khususnya pada musim penghujan.

Dengan karya bhakti pembuatan jalan semenisasi yang dilakukan secara bergotong royong, semoga Pemerintah setempat kedepan dapat memberikan bantuan lewat program desa guna memperbaiki akses jalan yang ada di wilayah Desa Kamoning.

BACA JUGA  Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersatu, Distribusikan Air Bersih untuk Warga Desa Lepelle

Tinggalkan komentar